Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2013

Untitled 3

Selalu Berhubungan Namun tak pernah terhubung Delapan belas Belum sampai Belum dapat Pahami Selami Sampai kapan Ajal? Selalu Satu aliran Namun beda arus Sudah berapa alamanak Belum bisa Belum mau Percaya Relakan Sampai kapan Tak akan? Kawan kena imbas Maaf? Maaf Ah Serigala cantik Dia lagi Ingin kuhabisi seluruh bulunya Teriakan khalayak Lihatlah Perhatikan Ini domba busukmu Sudahlah Hanya menambah api Lalala.. Dubidu.. Hmm.. Dia mengerti Selalu Lenyapkan sumbu benci Yang kuharap hanya sementara Victoria Bella - 22/10/13 - 18:15

Sekecap Rindu

Rindu itu Tersentak ketika Mendengar nada dering yang sama Dari orang yang berbeda Tertegun ketika Melihat mentari yang sama Dari pijakan yang berbeda Terperangah ketika Mewangi kemenyan yang sama Dari balutan kulit yang berbeda Tertawa ketika Jatuh pada hal yang sama Dari tempat yang berbeda Rindu itu Menonton acara yang sama Bersama orang yang berbeda Menari di bawah rintik awan Sendiri Berlari Bersama yang lain Kadang sendiri Tergelak Bersama karib yang lain Menderita Bersama pejuang yang berbeda Rindu itu Aku Kamu Kita Kita? Oh Hanya aku “Sepanjang hari, aku menunggu bulan untuk muncul di langit. Karena bila malam tiba, aku bisa bicara denganmu.” Park Bo Young – My Prince (OST A Werewolf Boy) Victoria Bella – 19/10/2013 – 00:09